Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Kimia Politeknik Negeri Sriwijaya
MEMPERSEMBAHKAN
CHEMICAL FESTIVAL FAIR 2014
Chemical Festival Fair adalah acara tahunan yang merupakan program kerja yang paling besar dari Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Kimia Polsri. Maksud dan tujuan acara ini diselenggarakan adalah sebagai pesta tahunan anak teknik kimia yang menargetkan seluruh mahasiswa teknik kimia se-Indonesia. Chemical Festival Fair diisi dengan berbagai seminar-seminar yang luar biasa bermanfaat, dan juga dihiasi oleh bebearapa lomba yang luar biasa spektakuler seperti Lomba Karya Tulis Ilmiah, Lomba Poster K3, Lomba Debat Nasional, Lomba Rancang Bangun Pabrik Nasional dan masih banyak lagi
Salah satu seminar yang pernah diselenggarakan sebagai salah satu rangkaian acara Chemical Festival Fair adalah Seminar Minyak Bumi Dunia tahun 2013 lalu dengan mengundang salah satu pakar minyak bumi dan gas alam di Indonesia yaitu Bapak Dr.Kurtubi. Lalu Lomba Karya Tulis Ilmiah yang pada tahun 2013 lalu diikuti oleh seluruh siswa/siswi SMA se-Sumatera Selatan yang mempresentasikan hasil karya ilmiah mereka yang membuat takjub para mahasiswa teknik kimia Polsri maupun luar Polsri.
Lalu, bagaimana dengan anda ?? Apakah anda adalah orang yang aktif yang akan mengikuti acara pesta tahunan Teknik Kimia yang sangat bermanfaat ini ?? Apakah anda adalah orang inovatif yang mampu menciptakan karya-karya yang luar biasa dari hal kerja keras tim anda ?? Apakah anda orang yang mampu berkompetisi dan bersaing untuk menjadi terbaik dari yang terbaik ??
Segera daftarkan dan ikutilah seluruh rangkaian acara Chemical Festival Fair 2014 !! Buktikan bahwa kita mampu menjadi orang yang berkompetitif, peduli, dan luar biasa !!
Untuk informasi lebih lanjut, hubungi :
Daniel Frendi Aritonang ( 0852 69364134 )
M. Sabdian Harwanda ( 0896 74627271 )
VIVA TEKNIK KIMIA !!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar